BAZNAS KOTA PALEMBANG LAKSANAKAN PEMBONGKARAN RUMAH TIDAK LAYAK HUNI AN. IBU DWI ANDRIYANI
12/01/2026 | Penulis: Humas
BAZNAS
Palembang, 12 Januari 2026 - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Palembang melaksanakan agenda pembongkaran Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) atas nama Ibu Dwi Andriyani yang berlokasi di Jl. Sersan Sani Lr. Kebumen, Kelurahan 2 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II, Kota Palembang. Kegiatan ini dimulai pada pukul 11.00 WIB dan menjadi langkah awal dalam pelaksanaan program pembangunan rumah layak huni bagi masyarakat yang membutuhkan.
Pembongkaran rumah tersebut secara resmi diresmikan oleh Wakil Ketua II BAZNAS Kota Palembang, serta dihadiri oleh pejabat setempat, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan masyarakat sekitar. Kehadiran berbagai unsur tersebut mencerminkan sinergi dan dukungan bersama dalam upaya meningkatkan kualitas hunian dan kesejahteraan warga kurang mampu.
Program pembangunan rumah layak huni ini merupakan bagian dari komitmen BAZNAS Kota Palembang dalam memanfaatkan dana zakat, infak, dan sedekah secara tepat sasaran dan berkelanjutan. Setelah tahap pembongkaran, pembangunan rumah direncanakan akan berlangsung selama kurang lebih tiga bulan, dengan ukuran bangunan 6 x 6 meter, yang dirancang agar layak, aman, dan nyaman untuk ditempati.
Wakil Ketua II BAZNAS Kota Palembang dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa program ini tidak hanya bertujuan memperbaiki kondisi fisik rumah, tetapi juga memberikan rasa aman dan harapan baru bagi penerima manfaat. BAZNAS Kota Palembang berharap pembangunan rumah layak huni ini dapat meningkatkan kualitas hidup Ibu Dwi Andriyani beserta keluarga.
BAZNAS Kota Palembang berencana akan meresmikan rumah tersebut secara resmi setelah proses pembangunan selesai. Melalui program ini, BAZNAS Kota Palembang terus berupaya hadir di tengah masyarakat sebagai lembaga yang amanah, profesional, dan responsif terhadap kebutuhan sosial, serta mengajak masyarakat untuk terus berpartisipasi dalam menunaikan zakat, infak, dan sedekah demi terwujudnya kesejahteraan bersama.
Berita Lainnya
BAZNAS KOTA PALEMBANG LAKSANAKAN PENYERAHAN KENCLENG DI SD NEGERI 78 PALEMBANG
BAZNAS KOTA PALEMBANG LAKSANAKAN PENYERAHAN PROGRAM KENCLENG DI SD NEGERI 70 PALEMBANG
BAZNAS KOTA PALEMBANG SERAHKAN PROGRAM KENCLENG DI SD NEGERI 67 PALEMBANG
BAZNAS KOTA PALEMBANG LAKSANAKAN PENYERAHAN SK UPZ DAN PROGRAM KENCLENG DI SD NEGERI 64 PALEMBANG
BAZNAS KOTA PALEMBANG GELAR SOSIALISASI ZAKAT, INFAK, DAN SEDEKAH DI SMP NEGERI 10 PALEMBANG
BAZNAS KOTA PALEMBANG HADIRI PERESMIAN PANEL SURYA DI MASJID AGUNG SULTAN MAHMUD BADARUDDIN JAYO WIKRAMO

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
