BAZNAS KOTA PALEMBANG SALURKAN BANTUAN MODAL USAHA KEPADA WARGA
11/08/2025 | Penulis: Humas
BAZNAS
Palembang, 11 Agustus 2025 — Ketua BAZNAS Kota Palembang menyerahkan secara langsung bantuan modal usaha kepada penerima manfaat atas nama Dahlia. Bantuan yang diberikan berupa dana tunai sebesar Rp1.065.000, yang diharapkan dapat menjadi tambahan modal untuk mengembangkan usaha dan meningkatkan taraf ekonomi keluarga penerima.
Penyaluran ini merupakan bagian dari program pemberdayaan ekonomi Palembang Makmur yang bertujuan membantu masyarakat agar mandiri secara finansial. Ketua BAZNAS Kota Palembang menyampaikan harapannya agar bantuan tersebut dapat digunakan secara optimal dan menjadi langkah awal menuju kemandirian usaha.
BAZNAS Kota Palembang juga menyampaikan terima kasih kepada para muzaki yang telah menunaikan zakat, infak, dan sedekah melalui BAZNAS. Dukungan dan kepercayaan para muzaki menjadi kekuatan utama dalam menjalankan berbagai program untuk kesejahteraan umat.
Berita Lainnya
BAZNAS KOTA PALEMBANG LAKSANAKAN PENYERAHAN KENCLENG DI SD NEGERI 78 PALEMBANG
BAZNAS KOTA PALEMBANG LAKSANAKAN PENYERAHAN PROGRAM KENCLENG DI SD NEGERI 186 PALEMBANG
BAZNAS KOTA PALEMBANG LAKSANAKAN PENYERAHAN PROGRAM KENCLENG DI SD NEGERI 70 PALEMBANG
KE-25 TAHUN BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL (BAZNAS)
BAZNAS KOTA PALEMBANG SERAHKAN PROGRAM KENCLENG DI SD NEGERI 69 PALEMBANG
BAZNAS KOTA PALEMBANG LAKSANAKAN PENYERAHAN PROGRAM KENCLENG DI SD NEGERI 246 PALEMBANG

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
